Kita dapat menyisipkan teks tertentu, nomor halaman, gambar atau logo, tanggal, jam, nama lembar kerja, alamat file untuk dicetak pada header atau footer lembar kerja.
Cara:
1. Untuk pengguna:
o Excel 2003 – Pada menu File, pilih Page Setup dan klik tab Header/Footer.
o Excel 2007 – Pada Page Layout tab, Page Setup group, klik Print Titles dan pilih tab Header/Footer.
2. Klik tombol Custom Header atau Custom Footer.
(GAMBAR BUAT HEADER DI EXCEL 1)
3. Klik pada section (left, center, atau right) untuk diisi dengan teks, gambar, dan lain-lain.
(GAMBAR BUAT HEADER DI EXCEL 2)
4. Klik OK bila sudah selesai.
SELAMAT MENCOBA